Judul Buku :
Variabel Moderasi dan Variabel Mediasi dalam Model
Penulis : Prof. Dr. Adler Haymans Manurung, CIFM., CIERM., CERA., ERMCP., CBV
ISBN :
978-979-3439-…
Halaman :
vi + 70 hal
Sinopsis :
Topik pembahasan variabel dalam model penelitian sangat menarik bahkan banyak pihak juga keliru dalam menyatakan Variabel Moderasi dan Mediasi. Variabel Mediasi merupakan variabel antara dari variabel bebas ke variabel tidak bebas dimana variabel tidak bebas disebut juga variabel respon atau variabel paling akhir akhir pada model bagan gambar. Variabel Mediasi juga bagian variabel tidak bebas yang menjadi variabel antara ke variabel dampak atau variabel respon. Adanya variabel mediasi ini membuat adanya dua pengaruh yang diperhatikan yaitu pengaruh langsung dan pengaruh tidak langsung kepada variabel respon.
Sementara variabel moderasi menjadi topik bahasan buku ini merupakan sebuah variabel bebas yang bisa mempengaruhi variabel tidak bebas atau varaibel respon. Keberadaan Variabel ini membuat hubungan variabel bebas dengan variabel tidak bebas menjadi kuat atau menjadi lemah. Keberadaan variabel ini menjadi variabel moderasi harus melalui pengujian interaksi variabel
moderasi dengan variabel bebas.